Seperti pada tahun-tahun sebelumnya, pada awal 2015 ini, kami konsep.net menerima kerja praktek / internship dari anak-anak SMK dan Universitas.
Untuk Qiqi yang berasal dari Universitas Lampung (www.unila.ac.id), selama 1 bulan di konsep.net telah mengerjakan bagian dari project dan POC (Proof of Concept). Pekerjaannya sangat membantu kami, seperti aplikasi android SimpleGPS, yang kami gunakan untuk memberikan lokasi dan mencatatnya dengan sederhana. Kami kesulitan mencari aplikasi serupa dengan fitur tersebut di store. Aplikasi yang tersedia kurang sesuai dengan kebutuhan kami. Kami akan menggunakan aplikasi ini untuk membantu tim kami pada saat survei lapangan (WisataLokal & SaveMillions. Selain itu Qiqi juga mengerjakan apps menampilkan Warta dari RDMB (www.rdmb.org), dan beberapa fitur POC di ponsel Android.
Untuk rekan-rekan dari SMKN 4 Bandung (Gugum, Andi, Fernanda, Nando, dan Ozan), mereka sangat membantu kami di WisataLokal selama 1,5 bulan. Dan saat ini rekan-rekan dari SMKN sedang melakukan POC salah satu produk yang akan kami luncurkan segera.
Salah satu yang kami sangat suka dari angkatan ini, adalah mereka sangat sopan, mau berusaha semaksimum mungkin bekerja, mau belajar sesuatu yang baru, rajin dan juga tidak mengeluh. Rekan-rekan ini sama seperti angkatan Kerja Praktek sebelumnya dari ITHB, Maranatha, dari kampus di Salatiga.
Semoga selain kami menerima manfaat dari rekan-rekan kampus maupun SMKN, adik-adik tersebut juga mendapatkan pengalaman dan manfaat dari Kerja Praktek ini. Terima kasih untuk guru / dosen yang telah membimbing mereka, semoga guru / dosen tidak bosan-bosannya mengajar. Untuk rekan-rekan dari SMK maupun Universitas, kami konsep/netdesain membuka kesempatan Kerja Praktek bagi yang berminat.
Add your comment