News

  • iPOS (Point of Sales on Cloud)

    Untuk memenuhi kebutuhan Point of Sales / POS bagi konsumen-konsumen retail yang ada di Indonesia, konsep.net mengembangkan produk baru bernama iPOS. iPOS ini berbeda dengan sistem POS pada umumnya yang ada di pasaran. Biasanya POS yang ada di pasaran adalah berbasis desktop, dan ada pula POS yang berbasiskan web. Masing-masing sistem tersebut memiliki kelemahannya sendiri.

    read more

  • imulai.jpg

    Savemillions memenangkan imulai 4.0

    PT Konsep Dot Net kembali meraih prestasi gemilang dalam ajang bergengsi dengan skala nasional. SaveMillions, nama dari sebuah prototipe Mobile Web besutan www.konsep.net, menjadi salah satu dari 10 pemenang pada kompetisi IMULAI 4.0 yang dibuka sejak tanggal 8 Maret 2012 dan berakhir pada tanggal 24 Mei 2012.

    read more

  • hachkaton_yogya.jpg

    Konsep.net Memenangkan “Windows 8 Hackathon Jogja”

    Microsoft Developer Conference 2012: Windows 8 Hackathon merupakan sebuah acara yang diadakan oleh Microsoft yang mengajak para developer lokal untuk mengembangkan aplikasi pada platform-platform Microsoft. Pada event Hackathon yang baru saja berlangsung, Microsoft mengajak para developer lokal untuk mengembangkan aplikasi Windows 8. Acara ini telah diadakan di Yogyakarta pada tanggal 16 dan 17 Mei 2012 selama 24 jam nonstop, bertempat di Mataram Room, Hotel Sheraton Mustika, Jl. Laksda Adisucipto KM 8.7, Yogyakarta.

    read more

  • babywrite.jpg

    Aplikasi Baby Write Number menjadi pemenang di Create 4 Millions

    Aplikasi Baby Write Number lagi-lagi mencetak prestasi gemilang. Setelah sukses di skala nasional dan menjadi finalis di tingkat internasional, Baby Write Number akhirnya meraih titel juara 1 pada kategori Access to Knowledge dalam lomba Create 4 Millions yang diadakan oleh Nokia.

    Create for Millions merupakan sebuah ajang kompetisi aplikasi untuk handphone dengan platform Nokia S40. Kompetisi ini diadakan sesuai dengan strategi Nokia untuk membawa mobile apps ke taraf yang lebih besar. Dengan strategi tersebut, tentu saja Nokia membutuhkan banyak aplikasi unggulan pada bidang informasi, pendidikan, hiburan, serta jejaring sosial. Tercatat lebih dari 1.200 aplikasi turut serta dalam kompetisi bergengsi ini.

    read more

  • microsoft_certified_partner.jpg

    Konsep.net menjadi Certified Partner Microsoft

    Konsep.net telah menjadi Certified Partner Microsoft, dengan kompetensi utama sebagai Custom dan Web Development Solutions. Dengan sertifikasi ini, kami berharap dapat membantu klien dengan memberikan solusi yang lebih terpercaya, terutama yang berkaitan dengan teknologi maupun produk Microsoft.

    Kami mendapatkan kemudahan untuk mengakses berbagai material maupun sumber daya manusia dari Microsoft yang kami harap dapat membantu tugas kami sebagai software developer dan implementer.

    read more